" Gotong Royong " Menghasilkan Karya

 




Mataram, Cakrawala NTB.Com

Media Cakrawala NTB.Com - Kamis 5 Agustus 2024 berkesempatan ke Perpustakaan Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Mataram. Menyerahkan Kumpulan Puisi "Buku Harian Merah Muda" (Agus K Saputra, Penerbit CV Halaman Indonesia, Cetakan Pertama: Juni 2024)


Keseluruhan puisi terinspirasi dari novel Hati Itu Berkata Cinta (2021) karya Dyah Ruwiyati. Menurut Tjak S Parlan, puisi-puisi dalam kumpulan ini bergerak mengikuti plot yang terbangun dalam novel. Dengan menggunakan sudut pandang (aku lirik) masa remaja, penulis mencoba menghidupkan tokoh-tokoh yang ada di dalamnya: tindakan-tindakan, peristiwa  yang dialami, curahan perasaan (hal. 54)


Tjak S Parlan menilai dugaan kemungkinan, bahwa penulis menggunakan puisi untuk bercerita. Kali ini Ia merespon sebuah novel berlatar tahun 80-an. Era di mana remaja yang kasmaran memiliki gaya dan caranya sendiri; era di mana surat cinta masih sering ditulis dan diharapkan kedatangan pada suatu pagi lewat seorang tukang pos yang membunyikan bel sepeda di depan rumah; era di mana perasaan-perasaan pribadi menjadi rahasia dan lebih sering ditumpahkan ke dalam buku-buku diary, bukan dipampang di dinding media sosial seperti hari-hari ini (hal. 57)


Hal lain yang melatarbelakangi buku ini. Pertama, kumpulan puisi ini semacam kerja kolaborasi. Berawal dari Novel Karya Dyah Ruwiyati (Alumni Smansa 87). Setting cerita pun berlokasi di Sekolah ini. Selama proses penciptaan, Agus diminta oleh Wiwiet --panggilan kecil Dyah Ruwiyati-- sebagai semacam editor. Dari sinilah kemudian "lahir" beberapa puisi. Sebagai bentuk komentar. Puisi-puisi tersebut "iseng-iseng" dikirim ke Soni Hendrawan. Yang lantas beberapa diantaranya dimusikalisasi.


Kedua, beberapa kawan tahun lulus 1987 berbagi kebahagian untuk mencetak Buku ini. Sehingga makna kolaborasi mewujud utuh menjadi sebuah karya. Hal ini tersampaikan kepada Pustakawan dan beberapa siswa yang sedang berkunjung. Seolah makna "gotong royong" menemukan jalan hidupnya kembali.


Pada kesempatan ini, Saprun --staf perpustakaan- berharap dengan adanya donasi berbentuk buku karya dari alumni, menambah minat siswa untuk berkarya. Bukan hanya di saat menyelesaikan tugas akhir.


Hal senada pun diutarakan oleh Eko Wahono dari Teater Lho Indonesia. Selama ia mengampu ekstra kulikuler teater hingga tahun 2012, potensi siswa untuk serius menulis karya dan berteater sangat banyak. Bahkan di akhir 2023 kemarin beberapa siswa memintanya untuk mendukung proses cipta film pendek.


"Ini bukti bahwa potensi yang ada sangatlah besar. Tinggal bagaimana kita sebagai pendidik untuk terus istiqomah menstimulus daya cipta dan memberi ruang yang luas. Jika perlu, para pendidik pun berkarya, menulis, " tandas Eko.(Red).


Bahar





COMMENTS

Nama

Bima,11,Corona,5,Dompu,2,Dunia,1,Ekbis,4,Hukrim,5,Kesehatan,2,Korupsi,2,Kota Bima,1,KSB,1,Lombok,2,Mataram,5,Nusantara,1,Pariwisata,2,Pemerintahan,2,Pendidikan,3,Peristiwa,5,Politik,1,Regional,1,Religi,2,Sumbawa,3,Vaksinasi,4,
ltr
item
Cakrawala NTB: " Gotong Royong " Menghasilkan Karya
" Gotong Royong " Menghasilkan Karya
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEghF8wQFvtcwOdKXUtvSzDGE3A9R7ogO0Q-nBblra60524ZK8O-33nx_Z6qBBu_ChEoW6PHmoDa7SbS2UEWLsK3OrmRtbePstq-qSWJXBQPVFxRZdEE6UxHUWdXNqMG_V0gOIBuWnWs1fy5clFuVYrFd80iKliGpFt5qDVIZwtOy0bPKkGkkkTziYZ8GTlo/s320/IMG-20240906-WA0037.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEghF8wQFvtcwOdKXUtvSzDGE3A9R7ogO0Q-nBblra60524ZK8O-33nx_Z6qBBu_ChEoW6PHmoDa7SbS2UEWLsK3OrmRtbePstq-qSWJXBQPVFxRZdEE6UxHUWdXNqMG_V0gOIBuWnWs1fy5clFuVYrFd80iKliGpFt5qDVIZwtOy0bPKkGkkkTziYZ8GTlo/s72-c/IMG-20240906-WA0037.jpg
Cakrawala NTB
https://www.cakrawalantb.com/2024/09/gotong-royong-menghasilkan-karya.html
https://www.cakrawalantb.com/
https://www.cakrawalantb.com/
https://www.cakrawalantb.com/2024/09/gotong-royong-menghasilkan-karya.html
true
7751781568995321453
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content