Media Cakrawala NTB.Com - Upaya mendukung ketahanan pangan nasional melalui jagung terus dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polseksubsektor Palibelo Polres Bima Polda NTB Bripka Idham dengan rutin mengecek pertumbuhan tanaman jagung di wilayah binaan..
Seperti pada Sabtu 8 Maret 2025 Bripka Idham meninjau pertumbuhan jagung di desa Nata yang merupakan Desa Binaannya.
Dari hasil peninjauan tersebut menunjukkan bahwa jagung yang ditanam diatas lahan seluas 45 are dengan benih Varietas ADV Jago itu saat ini berusia 3 bulan, tumbuh subur,
2 (dua) kali pemupukan (campuran Poska dan Urea) dan tinggi kurang lebih 190 Cm.
Terpisah Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas AKP Adib Widayaka menjelaskan kegiatan tersebut merupakan wujud sinergitas antara Polri dan Masyarakat dalam menyukseskan program ketahanan pangan nasional.
"Kami akan terus mengedukasi dan memberdayakan masyarakat di sektor pertanian" Ujarnya
Hal itu untuk mengurangi ketergantungan pada impor dan memperkuat ketahanan pangan secara menyeluruh serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal hingga nasional.(Red).
COMMENTS