Bima, Cakrawala NTB.Com
Media Cakrawala NTB.Com - Polres Bima Polda NTB menunjukkan kepedulian sosialnya terhadap warga yang terdampak kekurangan air bersih akibat kemarau.
Untuk itu Polres Bima melalui Satuan Samaptanya didampingi Bhabinkamtibmas Desa Samili Bripka Imam Firdaus mengerahkan satu unit mobil tangki dengan kapasitas 5000 liter air bersih yang salurkan bagi masyarakat Desa Samili Kecamatan Woha Kabupaten Bima.
Kegiatan penyaluran air bersih itu berlangsung pada Selasa (24/09/24) sekira pukul 07.48.wita pagi tadi.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mendukung kesejahteraan masyarakat, terutama di saat-saat sulit seperti musim kemarau.
"Kegiatan ini adalah bentuk peran serta Polri dalam mendukung usaha-usaha meningkatkan kesejahteraan masyarakat". Ujarnya.
Dikatakannya saat musim kemarau, beberapa wilayah di Kabupaten Bima masih rawan kekurangan air bersih, sehingga warga kesulitan mendapatkan air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Kapolres juga berharap bahwa meskipun bantuan yang diberikan tidak besar, namun dapat memberikan manfaat dan sedikit meringankan beban warga dalam penyediaan air bersih.
"Tidak banyak yang bisa kami berikan, namun semoga ini bisa bermanfaat dan sedikit mengurangi beban warga dalam hal penyediaan air bersih," Kata Kapolres mengutip Adib.
Aksi sosial ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, yang merasa terbantu di tengah kondisi sulit akibat kelangkaan air bersih yang melanda Desa mereka.(Red).
COMMENTS